Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2015

Informasi Tentang MERS

MERS (Middle East Respiratory Syndrome) adalah penyakit sindrom pernafasan yang disebabkan oleh corona virus yang menyerang saluran pernafasan mulai dari yang ringan sampai yang berat. Virus MERS ini merupakan virus corona jenis baru yang berbeda dari corona virus yang sebelumnya ditemukan pada manusia. Virus ini pertama kali dilaporkan terjadi di Arab Saudi pada tahun 2012. Sampai saat ini belum ada vaksin untuk mencegah infeksi virus MERS CoV. Sumber Virus Virus MERS CoV kemungkinan disebarkan dari hewan ke manusia. Asal virus ini belum diketahui dengan pasti. Namun berdasarkan analisa genom (genetika) virus, virus ini berasal dari kelelawar dan disebarkan kepada unta di masa lalu. Virus MERS CoV ditemukan pada unta di beberapa negara seperti mesir, oman, qatar dan arab saudi. Gejala MERS Tidak selalu mudah untuk mengidentifikasi pasien yang terinfeksi MERS CoV tanpa melakukan test karena ciri – ciri klinis dan gejalanya tidak spesifik. Spektrum gejala infeksi virus MERS CoV mulai d

Resep Sambal Goreng Kentang Ati Ampela Balado

Sambal goreng kentang ati ampela balado ini termasuk menu yang populer di Indonesia. Sajian ini dapat kita jumpai di berbagai acara pesta ataupun prasmanan. Dalam menu catering biasanya sambal goreng ini menjadi salah satu pilihan yang pasti ada dalam daftar pilihan menunya. Sambal goreng kentang ati ampela balado ini sangat menggugah selera dan cocok disantap dengan nasi sebagai pendamping lauk – pauk lainnya seperti ikan, ayam dan daging. Rasanya enak, pedas, segar dan mudah dalam pembuatannya. Berikut ini Resep dan cara pembuatan sambal goreng kentang ati ampela balado : Bahan – Ingredient : 3 buah Kentang 3 pasang Ati Ampela 5 keping petai Bumbu : 4 siung Bawang merah 8 Cabe merah ½ buah Tomat 1 lembar Daun salam Gula dan garam secukupnya Cara membuatnya : Kentang di potong dadu dan di goreng Ati Ampela di rebus, di potong dan di goreng Petai di potong 2 bagian Bawang merah, cabe merah dan tomat dihaluskan (blender) Tumis bumbu yang sudah dihaluskan (Bawang merah, cabe merah dan t

Resep Ayam Goreng Kecap Mentega

Kali ini kami akan membuat hidangan Ayam Goreng Kecap Mentega.  Seperti namanya ayam di goreng menggunakan margarin/mentega sebagai minyaknya kemudian diberikan rasa manis dari kecap dan rasa segar dari saus tiram. Hidangan ini cocok untuk hidangan sehari – hari karena mudah cara pengolahannya dan bahan – bahannya mudah di dapatkan. Berikut ini resep membuat Ayam Goreng Kecap Mentega. Bahan - Ingredient : 1 ayam (di potong sesuai selera)  5 cabe merah (di iris serong)  3 bawang merah (di rajang)  2 bawang putih ( di rajang)  1 bawang bombay (dirajang)  3 sdm kecap manis  1 sdm saus tiram  2 sdm mentega  gula, garam, merica dan penyedap secukupnya Untuk cara membuat nya silahkan lihat video berikut ini :

Tersedia Kost di Rawasari - Jakarta Pusat

  Info Kos Tempat kost - kosan kami aman, nyaman dan bangunannya bergaya modern minimalis. dengan view bantaran sungai yang indah. Lokasi kos di jalan rawasari barat 1 No. 9 - Jakarta Pusat. Tepatnya di depan lapangan ARCICI Sport Center. Akses Lokasi Tepat berada di area strategis kawasan rawa sari, cempaka putih dan pramuka Tidak jauh dari kampus trisakti, Mall Cempaka Mas dan Carrefour Cempaka Putih Lokasi Dilalui kendaraan umum   Info Biaya Harga Sewa Kamar Rp. 200.000 per hari dan Rp. 2.750.000 per bulan per kamar Info Penghuni Tidak menerima pesanan kamar, yang terlebih dahulu memenuhi persyaratan boleh masuk kamar setiap saat. Uang kos di bayar dimuka sebelum penyerahan kunci kamar Melampirkan fotokopi KTP/SIM/Paspor sebagai persyaratan administrasi Penghuni atau tamu tidak diperkenankan membawa senjata api, narkoba, minuman keras, berjudi, melakukan kegiatan asusila atau kegiatan melanggar hukum lainnya. Kos-kosan ini tidak menyediakan fasilitas cuci dan setrika baju, konsumsi

Resep Cara Membuat Opor Ayam Istimewa - Chicken Braised in Coconut Milk

Kali ini kami akan menyajikan hidangan lezat dari bahan utama daging ayam. Kenapa daging ayam, banyak alasan mengapa menu dari daging ayam seakan menjadi menu wajib bagi bangsa Indonesia bahkan bangsa – bangsa di dunia. Beberapa alasannya adalah rasa dagingnya  yang lezat, mudah diolah menjadi berbagai jenis masakan, daging ayam sumber nutrisi dan protein penting yang harganya relatif murah bila di bandingkan daging sapi atau kambing dan ikan laut dan ayam juga mudah di ternakkan sehingga pasokannya relatif terjamin. Menu dari daging ayam yang akan dibahas resepnya adalah Opor Ayam Istimewa. Opor Ayam Istimewa ini banyak dijumpai saat acara - acara khusus seperti idul fitri atau pun idul adha namun masakan ini dapat juga disajikan untuk menu masakan sehari - hari. Hidangan istimewa orang tua kami ini kadang disajikan berdampingan dengan nasi ataupun bersama lontong/ketupat. Anak saya kadang suka request masakan ini dan dia menyebut nya minta dibuatkan masakan ayam kompor (kompor dan op

Resep Cara Membuat Puding Lembut Coklat - Silky Pudding Chocolate

Puding memang dessert yang lezat dan mudah di buatnya. Di rumah kami puding juga jadi favorit keluarga, sekeluarga suka sekali menyantapnya sehabis makan ataupun sambil nonton TV. Dari sebelumnya membuat Puding Silky Rasa Teh Hijau ala puyo , eksplorasi kuliner kali ini kami akan membuat versi lain dari silky pudding yaitu membuat Puding Lembut Coklat - Silky Pudding Chocolate. Jadi pada dasarnya  adalah puding coklat ini tidak menggunakan agar-agar atau jelly tetapi menggunakan tepung maizena untuk kekenyalannya dan di berikan lapisan vla dari susu diatasnya. Kombinasi warna coklat dan putih susu sangat menggoda selera, bagi yang menyukai something sweet, puding ini cocok sekali untuk anda. Bahan Puding - Ingredient : 700 ml susu cair (UHT milk 700 ml) 10 ml air (water 10 ml) 1 sdt coklat bubuk (chocolate powder 1 tsp) 3 sdm tepung maizena (cornstarch 3 tablespoon) 1 sdt vanilla (1 tsp) 100 gr gula pasir (white sugar 100 gr) 170 gr dark coklat (dark chocolate 170 gr) Bahan Vla - Ingre

Manfaat dan Bacaan Zikir

Zikir dan do’a sangat erat hubungannya yaitu zikir merupakan kegiatan pendahuluan dari berdo’a. Pengertian zikir adalah segala aktifitas yang bertujuan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT baik secara lisan maupun dalam hati. Zikir merupakan bentuk ketaatan umat muslim atas perintah Allah. Ketika umat diminta untuk mendekatkan diri dan mengingat Allah, maka tentu perintah itu akan mendatangkan manfaat/rezeki bagi umatnya tersebut. Manfaat/rezeki yang diperoleh dapat berbentuk materi maupun batin. Selain rezeki yang berbentuk materi, rezeki diberi kesehatan juga merupakan anugerah yang harus kita syukuri. Insya Allah dengan berzikir kita diberikan kesehatan jasmani maupun rohani (batin) yang pada akhirnya memberikan ketenangan, kedamaian dan kebahagiaan bagi umatnya. Konsep zikir bila kita aplikasikan ke dalam dunia usaha adalah seperti nilai – nilai penting motivasi usaha, percaya diri, kejujuran, keseriusan dan kegigihan yang diperlukan individu untuk mencapai keberhasilan/kesukses

Cara Menghemat Konsumsi BBM pada Kendaraan Anda

Jumlah konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) berhubungan langsung dengan jenis kendaraan yang kita gunakan seperti city car, sedan, minivan, SUV atau pun truk. Semakin besar kendaraan yang kita gunakan tentunya kendaraan tersebut mengkonsumsi BBM yang lebih banyak dan sebaliknya. sebagai acuan, biasanya kendaraan kecil lebih hemat BBM di dalam kota dan kendaraan keluarga  bermesin diesel lebih ekonomis di jalan bebas hambatan atau tol. Oleh Karena itu gunakan kendaraan yang hemat BBM. Pilihlah kendaraan yang paling efisien diantara kendaraan sejenis di kelasnya. Jika memungkinkan gunakan kendaraan hemat BBM berteknologi mutakhir bermesin hybrid, eletrik, hidrogen ataupun fuel cell.  Namun terlepas dari jenis kendaraannya masih ada hal –hal lain yang dapat kita lakukan untuk menghemat uang konsumsi BBM dan sekaligus berupaya untuk mengurangi emisi CO2 dan polusi. Hal – hal tersebut adalah: Lakukan Perawatan Rutin Service . lakukan service atau perawatan berkala berdasarkan jadwal service ya

Pameran Batu Akik - di DPR 2015

Pada tanggal 11 juni 2015 saya sedang ada kegiatan di DPR. Setelah menembus macetnya ibu kota sampailah saya di komplek DPR – MPR – DPD RI. Ternyata disana ada keramaian yang tidak biasa di gedung kura – kura. Karena penasaran lalu saya dekati, ternyata ada pameran batu mulia (batu akik) 2015  di pelataran gedung tersebut yang sudah berlangsung sejak hari senin tanggal 18 juni 2015. Wah menarik ini, kapan lagi bisa lihat koleksi batu akik koleksi jajaran staf setjen dan anggota DPR. Pasti koleksinya bagus dan istimewa. Ok segera saya selesaikan dulu urusan di DPR kemudian setelahnya langsung menuju ke pameran tersebut. Memasuki ruang pameran lewat pintu samping dekat kantor cabang bank mandiri, suasana pameran mulai terlihat, di sisi kiri berjejer pedagang yang menawarkan batu akik dari berbagai jenis dan bentuk mulai dari batu bongkahan mentah sampai dengan cincin batu akik yang sudah jadi. Harga jual mulai dari ratusan ribu sampai jutaan rupiah. Cukup melihat pemandangan saya lanjut

Resep Cara Membuat Bubur Manado - Tinutuan - Khas Sulawesi Utara

Selain Bubur Ayam ada satu lagi bubur sehat dan lezat favorit sarapan kesukaan anak dan keluarga kami yaitu Bubur Manado atau disebut juga Tinutuan. Bubur ini berasal dari propinsi Sulawesi Utara namun sekarang sudah dapat ditemukan di tempat makan di kota – kota besar di Indonesia. Bubur Manado (Tinutuan) dikenal sebagai bubur yang memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi. Banyaknya jenis sayuran yang dicampurkan ke dalam bubur ini menjadikan sajian ini kaya akan vitamin, mineral dan juga serat yang sangat baik untuk sistem pencernaan. Selain itu, juga dapat membantu memulihkan tubuh yang kurang fit. Bentuk visualnya mungkin terlihat kurang menarik tapi jika sudah mencoba rasanya yang lezat dan paham akan kekayaan gizi dan manfaatnya maka pasti akan ketagihan. Bubur manado ini akan lebih nikmat jika di santap panas dengan sambal disampingi menu ikan cakalang atau pun sajian ikan lainnya. Bahan Bubur : Beras = 300 gr Labu Parang = ¼ Buah Jagung Manis = 2 Buah Bayam = 1 Ikat Kangkung

Resep Silky Puding Rasa Teh Hijau

Berawal dari mencoba beli puding kherby yang dijual teman, rasanya enak, lembut dan tidak terlalu manis. Lalu sempat beli juga silky dessert pudding puyo waktu jalan - jalan di mall, ternyata anak – anak juga suka banget. Jadi sekeluarga suka sama yang namanya silky pudding ini. Varian rasanya juga macam – macam ada milo, taro, green tea dan bubble gum. Tapi kan boros kalo beli terus, jadi penasaran ingin coba buat sendiri. Mulai lah searching di internet. Ok Google...akhir nya ketemu juga resep yang mirip, terus di praktekan dan di modifikasi sesuai selera. Jadi deh Silky Smooth Pudding Recipe – Green Tea Flavour. Rasanya mirip – mirip aslinya...Enak. Ingredient (Bahan): 500 ml Soya Bean Milk (Susu Kedelai) 500 ml Plain UHT Milk (Susu Sapi) 200 cc Water (Air) 3 teaspoon Seaweed Jelly Powder (Bubuk Agar - Agar) 1 teaspoon Gelatin 100 gr sugar (gula pasir) Green Tea Powder or Paste – (Bubuk atau Pasta Teh Hijau ) (Dose is personal choice regarding color density and taste (Takaran Teh Hi

Informasi Tentang Imunisasi

Imunisasi adalah tindakan pemberian vaksin (vaksinasi) untuk mencegah terjadinya suatu penyakit. Imunisasi dari kata “immune” atau dalam bahasa Indonesia artinya kebal. Jadi imunisasi adalah proses membentuk kekebalan tubuh manusia terhadap suatu penyakit dengan memberikan vaksin supaya tubuh membuat zat kekebalan (anti bodi). Imunisasi kadang menimbulkan efek samping seperti demam tetapi ini tidak berbahaya dan bisa diatasi dengan pemberian obat penurun panas. Demam adalah proses alamiah tubuh dalam menumbuhkan kekebalan terhadap suatu penyakit. Bayi yang diberikan imunisasi lebih sehat dan anak yang tidak diimunisasi dapat lebih sering sakit. Oleh sebab itu sangat perlu menjaga kesehatan balita karena status kesehatan anak akan mempengaruhi tumbuh kembang anak tersebut. Kegiatan imunisasi dilaksanakan pada periode waktu yang telah ditetapkan, berdasarkan kelompok usia dan tempat pelayanan. Manfaat Imunisasi untuk : Anak : mencegah penderitaan akibat penyakit dan mencegah kemungkina

Tuberkulosis (TB) Resistan Obat (TRO)

TB Resistant obat adalah keadaan dimana kuman Mycobacterium Tuberculosis sudah tidak dapat dibunuh atau kebal terhadap obat anti TB (OAT) biasa. Terdapat 5 kategori resistansi TB terhadap obat, yaitu : Monoresistance yaitu resistan terhadap salah satu OAT, misalnya resistant isoniazid (H) Polyresistance yaitu resistan terhadap lebih dari satu OAT selain kombinasi isioniazid (H) dan rifampisin (R), misalnya resistan isoniazid dengan etambutol (HE), isoniazid etambutol dan streptomisin (HES), rifampisin etambutol dan streptomisin (RES) Multi Drug Resistance (MDR) yaitu TB resistan obat terhadap minimal 2 (dua) obat anti TB yang paling ampuh saat ini. Yaitu isoniazid (H) dan Rimfapisin (R) secara bersama – sama atau disertai resistan terhadap obat anti  TB lini pertama lainnya seperti Etamibutol, treptomisin dan pirazinamid. Extensively Drug Resistance (XDR) yaitu TB MDR disertai resistansi terhadap salah satu obat golongan fluorokuinolon dan salah satu dari OAT injeksi lini kedua (ka

pengunjung