Infeksi menular seksual (IMS) adalah infeksi yang salah satu penularannya melalui hubungan seksual dengan pasangan yang sudah tertular. Hubungan seksual ini termasuk hubungan seks lewat vagina, anus maupun mulut (oral). Walaupun sering di sebut penyakit kelamin, tanda tanda IMS tidak selalu ada di alat kelamin, tetapi bisa ada di mata, otak, mulut, hati dan bagian tubuh lainnya. Contohnya HIV dan Hepatitis B yang menular lewat hubungan seks tetapi penyakitnya tidak terlihat di alat kelamin. IMS juga membuat rasa sakit tidak hanya pada kelamin tetapi juga keseluruh tubuh. Pada pria dan wanita, IMS dapat menyebabkan kemandulan dan kematian. IMS sering tidak menunjukkan gejala apapun, terutama pada wanita. Namun ada pula IMS yang menunjukkan gejala seperti : Keluar cairan dari vagina, penis atau anus yang berbeda dari biasanya. Rasa perih atau nyeri atau panas pada saat kencing atau setelah kencing Ada luka terbuka/basah di sekitar kemaluan atau sekitar mulut. Luka ini bisa nyeri bisa ju